Thursday 4 September 2014

Cara Membuat Blog dengan tema Abadi

Blog Dengan tema Abadi
Traffick yang bagus untuk blog dengan tema abadi
Untuk membuat blog biasanya kita lakukan riset kata kunci lebih dulu. Ini berguna agar blog kita nantinya memiliki traffick pengunjung yang bagus dan stabil. Artinya stabil adalah tidak tergantung sama tema-tema yang sedang "in" suatu saat. Misalnya seperti gadget, lowongan kerja, berita dan lain-lain. Blog dengan tema-tema yang saya sebut diatas biasanya memang banyak pengunjungnya. Namun kita harus rajin update. Kalo tidak, maka traffick akan turun secara drastis.

Nah, lantas keywords apa saja yang memiliki peminat yang abadi?

Kali ini saya ingin berbagi kepada teman-teman semua tentang tema blog yang abadi. Artinya adalah begitu kita develop sebuah blog maka blog tersebut akan  memiliki jumlah pengunjung yang banyak dan tetap setiap bulannya. Karena memang tema-tema tersebut selalu menjadi kebutuhan semua orang dan setiap saat.

Tulisan ini merupakan hasil dari berbincang-bincang dengan teman blogger yang kebetulan main ke rumah beberapa waktu yang lalu Teman ini memiliki blog english dengan kunjungan yang mencapai ribuan tiap harinya. Dan blog yang dipakainya adalah blog dengan tema-tema abadi. Dia menyarankan kepada saya supaya fokus membuat blog dan artikel yang temanya abadi.

Kira-kira apa saja tema abadi tersebut?

Tema tentang kesehatan. Tips kesehatan yang berkaitan dengan diabetes, penyakit jantung, penyakit paru-paru dan lain-lain. Usahakan temanya spesifik dan jangan umum. Tema-tema seperti ini selalu tetap dan tidak bergantung pada musim. Bila teman-teman memiliki blog dengan tema tersebut, maka bersiap-siaplah untuk mendulang traffick yang besar dari google, dan tentu saja pundi-pundi dollar dari adsense akan mengalir deras ke rekening anda.

Berikutnya adalah tema wisata. Wisata baik di dalam negeri ataupun di luar negeri akan selalu ada pencarinya. Bila teman-teman senang bepergian , silahkan buat blog tentang wisata. Apalagi kalau memakai bahasa inggris......hmmm maknyussss....makin mantab aja blognya.

Apalagi ya?

Tema desain rumah, property, dan interior. Karena setiap saat orang akan selalu mencari rumah ataupun sekedar untuk memilih desain rumah. Apalagi kalau dilihat dari iklannya di google adsense, tema rumah atau property sangat banyak.

Mungkin masih banyak lagi tema yang lain silahkan dicari sendiri. Demikian tips memilih tema blog yang memiliki keywords abadi dan banyak trafficknya. Mudah-mudahan bermanfaat.

1 comment:

  1. terima kasih tipsnya..sayangnya kalau buat artikel mengikuti kata kunci search engine saingannya banyak Mas,..

    ReplyDelete

About Me

My photo
Halo sobat...nama saya Didik Sugiarto.....Saya bukanlah blogger profesional....hanya sekedar hobi ngeblog dan juga belajar cara mencari uang dengan blog.....adsense, amazon, clickbank dll.......semoga blog ini bermanfaat bagi kita semua.