Thursday 23 June 2011

Cara Pindah Hosting : Langkah-langkah dan persiapannya.

Hosting bagus merupakan salah satu syarat seorang pemain bisnis online untuk sukses. KArena dengan memakai hosting bagus dan nggak rewel, maka website atau blog kita akan mudah diakses oleh pengunjung dari berbagai belahan dunia. Apalagi kalau kita memiliki puluhan blog dengan target pengunjung ratusan atau bahkan ribuan pengunjung. Daripada kita bermasalah dengan limit band with dan space, lebih baik pilih saja hosting yang bagus sekalian, yang unlimited dan bebas upload file berapapun.

Tapi untuk kali ini saya nggak bahas tentang hosting bagus. Saya akan bahas bagaimana caranya memindahkan hosting untuk website kita. KArena terlanjur memakai hosting lokal yang pakai limit, akhirnya ketika website kita trafficnya bagus, kita kena suspend dari servernya. Dan diwajibkan untuk menambah limit. Ujung-ujungnya kita harus keluarkan biaya lagi.

Beberapa waktu lalu saya disibukkan untuk memindahkan hosting beberapa website saya. Akhirnya browsing kesana kemari mencari panduan memindah hosting. Beberapa saya kumpulkan langkah-langkah memindahkan hosting tersebut. Namun masih ada beberapa kendala yang saya belum mengerti. Akhirnya saya iseng-iseng untuk langsung mencoba saja. Setelah beberapa kali gagal, akhirnya saya menemukan langkah sederhana untuk memindahkan hosting.

Langkah Persiapan:
1. Back up dulu semua file blog anda. Kalau di wordpress anda bisa masukkan plugin back up file. Terus download semua file blog anda dan simpan di komputer.

2. Masuk ke Cpanel anda, kemudian cari file upload di wp content. Anda download ke komputer anda.

3. Selanjutnya anda install wordpress di hosting baru anda.
4. Setting DNS di domain anda untuk diarahkan ke hosting baru.
5. Langkah selanjutnya adalah menginstall wordpress di hosting baru.
6. Kemudian anda import seluruh data yang telah anda simpan di komputer anda.
7. Masuk ke cpanel dan masukkan file "uploads" yang telah anda download sebelumnya.
8. Website telah pindah hosting ...Selamat mencoba.

Perhatian : Selama melakukan pindah hosting, anda jangan pernah melihat website anda sebelum semua proses selesai. Karena bisa mengakibatkan anda harus menunggu 2 hari untuk bisa mengakses kembali.

Demikian langkah-langkah pindah hosting, semoga bermanfaat.

1 comment:

  1. Thanks Gan Infonya, kasih gambar dong gan biar lebih menarik untuk dibaca.

    ReplyDelete

About Me

My photo
Halo sobat...nama saya Didik Sugiarto.....Saya bukanlah blogger profesional....hanya sekedar hobi ngeblog dan juga belajar cara mencari uang dengan blog.....adsense, amazon, clickbank dll.......semoga blog ini bermanfaat bagi kita semua.