Tuesday, 1 December 2009

Tips Menulis Blog Gaya Bercakap-cakap

Mungkin teman-teman sudah pernah lihat blognya Radit di kambing jantan. Blog itu sangat terkenal dan bahkan sudah ada filmnya. Menurutku blog kambing jantan bisa dijadikan acuan ...tentang bagaimana membuat blog yang santai namun sarat dengan isi dan cerita yang menarik.

Memang dalam menulis salah satu yang dibutuhkan adalah bagaimana kita bisa konsisten dalam menuangkan ide dan gagasan ke dalam suatu media. Entah itu berupa blog ataupun berupa sebuah buku diary. Banyak sekali yang menganjurkan agar pembaca blog kita nggak bosan atau nggak terlihat terlalu formal....tulislah dengan gaya bercakap-cakap. Yah..seperti kita lagi ngobrol dan menceritakan segala sesuatunya kepada sahabat kita.

Sehingga disitu terlihat bahwa kita tidak sedang menulis sesuatu yang serius....tetapi sesuatu yang ringan-ringan aja. Kita bisa bercerita tentang teman kita yang suka iseng..atau bercerita tentang group band yang lagi ngetop...atau bahkan hal-hal sederhana yang kita alami...yang mungkin saja berguna bagi orang lain.

Menulis dengan gaya bercakap-cakap juga akan membuat kita terhindar dari beban" tulisan itu harus bagus". Kadang secara tidak sengaja kita terlalu membuat standar tinggi buat diri sendiri. Kalau menulis harus bagus...harus pakai kalimat yang benar...pakai bahasa yang benar...dlll. Akibatnya ..malah tulisan kita nggak pernah jadi. Karena terlalu dibebani dengan hal-hal yang sebenarnya bisa kita latih sambil berjalan.

Nggak ada ceritanya seorang penulis hebat..langsung bisa menulis dengan hebatnya. Pasti mereka semua melalui proses yang kurang lebih seperti aku ceritakan diatas.

Solusinya...kalo mau nulis...? yah nulis aja.....siapa takuuut.....!!!

Selamat berkarya dalam tulisan dan ayo bareng-bareng bikin blog......

1 comment:

  1. Selagi kita hidup,Selagi kita masih bisa berpotensi dalam berkarya...

    ReplyDelete

About Me

My photo
Halo sobat...nama saya Didik Sugiarto.....Saya bukanlah blogger profesional....hanya sekedar hobi ngeblog dan juga belajar cara mencari uang dengan blog.....adsense, amazon, clickbank dll.......semoga blog ini bermanfaat bagi kita semua.