Monday 23 March 2009

Kumpulan Resep Makanan Balita


PEPES TAHU TELUR

Bahan:

250 g tahu putih, haluskan
100 g jamur merang, iris tipis
50 g teri medan, rendam dalam air panas, tiriskan
2 btg daun bawang, iris halus
8 btr bawang merah, iris tipis
4 siung bawang putih, iris tipis
1/2 sdt merica bubuk
2 sdm minyak goreng
1 sdt gula pasir
200 ml santan kental
1 btr telur
1 sdt garam
10 lbr daun salam
10 btr telur puyuh

Cara Membuat:

Campur semua bahan kecuali daun salam dan telur puyuh.
Tuangkan ke dalam pinggan tahan panas kecil yang telah dialasi dengan daun salam dan diolesi dengan minyak sayur. Isi dengan adonan pepes hingga 1/2 bagian.
Tambahkan daun salam dan pecahkan 2 telur puyuh di bagian atasnya.
Kukus selama 30 menit atau hingga matang.
Untuk 5 porsi
Nilai gizi per porsi:
Energi: 141 Kkal
Protein: 16,7 g
Lemak: 7,8 g
Karbohidrat: 1,2 g

ASEM ASEM IKAN

Bahan:

750 g fillet ikan kakap, potong kotak
1500 ml kaldu sapi
2 lbr daun salam
1 ruas jari lengkuas, memarkan
1/2 ruas jari jahe, memarkan
2 sdm mentega
10 btr bawang merah, bakar, kupas, iris tipis
5 siung bawang putih, bakar, kupas, iris tipis
1 bh paprika merah, bakar, potong persegi 4
1 sdt garam (secukupnya)
3 sdm kecap manis (secukupnya)
10 bh belimbing sayur, potong memanjang
* 4 bh tomat hijau, potong tipis
* 100 g buncis, buang serat
* 1 sdm bawang goreng

Cara Membuat:
* Rebus kaldu hingga mendidih, masukkan ikan, daun salam, lengkuas, dan jahe hingga daging lunak.
* Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum dan layu. Masukkan paprika, aduk terus hingga layu. Angkat.
* Kemudian masukkan ke dalam rebusan ikan, lalu tambahkan buncis, bubuhkan garam, kecap, belimbing sayur dan terakhir masukkan tomat. Masak sejenak, angkat dan taburi dengan bawang goreng.
* Sajikan selagi hangat dengan nasi pulen.
Untuk 6 porsi
Nilai gizi per porsi:
Energi: 148 Kkal
Protein: 13,8 g
Lemak: 8,8 g
Karbohidrat: 1,7 g



ORANGE STAR STEAK

Bahan:

500 g daging ikan tuna, haluskan
1 bawang bombai, cincang halus
1 sdm margarin * 1 butir telur, kocok lepas
1/4 sdt merica, memarkan
1 sdm air jeruk lemon
1 sdt kaldu sapi bubuk
4 sdm mentega/margarin, untuk menggoreng
Saus:
1 sdm mentega tawar
1/2 bawang bombai, cincang halus
1 sdt jahe parut
50 ml jus jeruk manis (Sunkist)
2 sdm air jeruk lemon
100 ml air kaldu
1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
50 g kulit jeruk manis (Sunkist), iris tipis
1/2 sdt garam
Pelengkap:
Salad kentang rendang (kentang kecil-kecil) dan salad ala bento

Cara Membuat:

Campur semua bahan kecuali mentega untuk menggoreng, aduk rata dan cetak dengan bentuk bintang.
Panaskan wajan antilengket berdasar tebal dan bergaris. Olesi dengan mentega. Panggang steik salmon hingga matang dan kecokelatan. Angkat.
Membuat saus: Cairkan mentega, tumis bawang bombai hingga harum, tambahkan jahe, jus jeruk, air jeruk lemon, air kaldu, garam, dan potongan kulit jeruk. Masak hingga bahan matang, kentalkan dengan larutan tepung maizena.
Sajikan steik dengan saus dan bahan pelengkap.

Untuk 4 orang

Nilai gizi per porsi:
Energi: 154 Kkal
Protein: 18,0 g
Lemak: 4,1 g
Karbohidrat: 9,6 g

Steak Ayam Saus BBQ
Bahan:

200 g daging ayam gilingl 100 g udang giling
2 lbr roti, sobek-sobek dan rendam dalam 100 ml susu cairl 2 siung bawang putih haluskan
1/2 sdt parutan jahe
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1 sdm kecap asin
1 putih telur
200 ml minyak sayur, untuk menggoreng
Pelapis:
100 g tepung roti yang kasar
1 btr telur, kocok lepas
Saus:
1/2 bawang bombai, iris tipis
1 siung bawang putih, memarkan
3 sdm saus BBQ2 sdm saus tomat 1/2 sdt mustard
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1 sdm mentega

Pelengkap:
Pure kentangl Brokoli, rebus sebentar
Wortel, potong lonjong, rebus sebentar

Cara Membuat:

Campur daging ayam, daging udang, dan bahan lain, aduk rata. Masukkan ke dalam cetakan berbentuk ayam-ayaman yang telah dioles dengan margarin. Kukus 10 menit. Angkat, dinginkan dan keluarkan dari cetakan.
Lumuri dengan kocokan telur, gulingkan di atas tepung roti. Simpan dalam lemari es selama 3 jam.
Panaskan minyak goreng, goreng steak ayam hingga matang atau kecokelatan
Membuat saus: Tumis bawang bombai dan bawang putih dengan mentega sampai harum, tambahkan saus BBQ, saus tomat, mustard, garam dan merica, aduk hingga kental.
Sajikan steik ayam selagi panas dengan saus dan pelengkapnya.

Untuk 4 porsi

Nilai gizi per porsi:
Energi: 247 Kkal
Protein: 16,7 g
Lemak: 12,9 g
Karbohidrat: 15,1 g

No comments:

Post a Comment

About Me

My photo
Halo sobat...nama saya Didik Sugiarto.....Saya bukanlah blogger profesional....hanya sekedar hobi ngeblog dan juga belajar cara mencari uang dengan blog.....adsense, amazon, clickbank dll.......semoga blog ini bermanfaat bagi kita semua.