Tuesday, 2 March 2010

Bagaimana Cara setting label dan filter di gmail

Anda yang mempunyai email di gmail tentu pernah melihat fasilitas label dan setting filter ini. Namun tidak banyak yang mengetahui fungsinya. Padahal kalau kita bisa mensetting secara baik, maka akan membuat email yang masuk menjadi lebih teratur dan rapi. Apalagi sekarang banyak sekali email marketing atau spam (sampah) yang menawarkan berbagai produk yang kadang tidak kita inginkan.

Nah bila anda ingin agar tampilan email anda lebih rapi dan teratur...silahkan simak panduan mensetting email berikut yaitu menggunakan fasilitas label dan filter dari gmail.

Pertama adalah bagaimana memanfaatkan label:
Anda tinggal membuka email anda dan perhatikan bagian label disana seperti gambar berikut:




Kemudian anda klik salah satu email yang masuk di inbox dengan cara di centang. Lalu klik label , creat new label, terus tuliskan label yang diinginkan misal : blog... tekan OK. Label blog sudah jadi

Langkah berikutnya adalah mensetting di bagian filter...tujuannya bila ada email yang masuk dari label yang kita inginkan...secara otomatis akan masuk ke label dan tidak masuk ke inbox terlebih dahulu. Ini akan memudahkan kita untuk melihat mana email yang penting dan mana yang enggak.

Cara setting filter:

1.Carilah menu creat new filter




2.kemudian pilih kolom has the words.



3. Tuliskan kata yang diinginkan : misalnya blog



3. Klik nex step terus isi centang skip the in box dan apply the label.
4. Creat filter.

sudah jadi deh. Dengan begitu setiap ada email yang masuk sesuai label yang anda setting...secara otomatis akan masuk ke label.

Selamat mencoba...!!!

No comments:

Post a Comment

About Me

My photo
Halo sobat...nama saya Didik Sugiarto.....Saya bukanlah blogger profesional....hanya sekedar hobi ngeblog dan juga belajar cara mencari uang dengan blog.....adsense, amazon, clickbank dll.......semoga blog ini bermanfaat bagi kita semua.