Thursday, 11 March 2010

Bing : search engine baru saingan mbah google yang mulai menggeliat.



Ternyata google mempunyai saingan baru yang cukup mengesankan. Dalam waktu 9 bulan sudah mampu merebut pasar di AS. Mungkinkah Bing akan dapat mengejar ketinggalannya dengan search engine yang sudah lama semacam google dan yahoo....? simak artikel berikut:

9 Bulan Perkasa, Bing Kejar Google

Washington - Mesin pencari Bing besutan Microsoft semakin menunjukkan taringnya dalam rangka menyaingi Google. Selama sembilan bulan berturut-turut, Bing sukses terus menaikkan pangsa pasarnya di Amerika Serikat.

Berdasarkan data terkini dari comScore, pangsa pasar Bing menjadi 11,5 persen di bulan Februari, naik dari angka 11,3 persen di bulan Januari. Ini adalah bulan kesembilan posisi Bing terus menanjak.

Sedangkan partner baru Microsoft di bidang pencarian, Yahoo, mengalami penurunan. Market share mereka anjlok menjadi 16,8 persen dari sebelumnya 17 persen. Mesin cari lain, Ask. com dan AOL masing-masing mengantongi 3,7 persen dan 2,5 persen pasar.

Namun demikian, performa Google masih mengesankan. Mereka masih sangat mendominasi dengan pangsa pasar 65,5 persen dari yang sebelumnya 65,4 persen.

Microsoft memang membuat Bing untuk menggerogoti Google. Bahkan seperti detikINET kutip dari AFP, Kamis (11/3/2010), Microsoft menggelar promosi bernilai US$ 100 juta untuk mengiklankan Bing.

Meski masih sangat jauh perbandingannya dengan Google, naiknya pangsa pasar Bing secara terus-menerus mengindikasikan bahwa mesin cari ini mulai bisa diterima publik.

sumber:detik.com

No comments:

Post a Comment

About Me

My photo
Halo sobat...nama saya Didik Sugiarto.....Saya bukanlah blogger profesional....hanya sekedar hobi ngeblog dan juga belajar cara mencari uang dengan blog.....adsense, amazon, clickbank dll.......semoga blog ini bermanfaat bagi kita semua.