Monday, 12 April 2010

Heboh ritual penangkapan Tuyul di menteng

Aneh-aneh aja tingkah masyarakat saat ini. KArena saking jengkelnya...uangnya sering hilang..dan diperkirakan diambil tuyul..maka diadakan lah ritual penangkapan tuyul.

Aku jadi ingat waktu masih kuliah..pernah diajak seorang teman untuk menangkap tuyul. namun waktu itu tuyulnya cuman kelas 10 ribu. Kalau ini sampai jutaan...wah tuyul berarti udah makin canggih aja ya. Lebih lanjut simak artikel berikut:

Ritual Penangkapan Tuyul Hebohkan Warga Menteng

Warga Menteng Jaya sempat digemparkan oleh ritual penangkapan Tuyul pada Sabtu (10/4/2010) akhir pekan lalu. Ritual ini dilakukan akibat keresahan warga sekitar yang kehilangan uang semenjak setahun terakhir.

"Upacara penangkapan tuyul ini dilakukan akibat keresahan warga saya yang sering kehilangan uang," ujar Ketua RW 08, Kelurahan Menteng, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat, Sugiyanto saat dihubungi detikcom, Senin (12/4/2010).

Menurut Sugiyanto, salah seorang warganya sempat kehilangan uang sebesar Rp 10 juta dan melihat sosok tuyul yang digambarkan berbadan kecil dan berkepala botak.

"Banyak yang mengaku kehilangan uang dilemari. Dalam setahun, sekitar 15 warga di sini banyak yang melapor kehilangan duit secara gaib," katanya.

Berdasarkan laporan warga tersebut, Sugiyanto akhirnya berinisiatif untuk meminta bantuan dari guru spritualnya bernama Ahmad Baduy, asal Jawa Tengah, untuk menangkap tuyul itu.

"Upacaranya dilakukan Sabtu dini hari pukul 01.00 WIB. Itu dilakukan di perempatan jalan RT 1 dengan proses ritual penangkapan berupa pembacaan ayat suci," jelasnya.

Tidak berapa lama, Sugiyanto menceritakan, terjadi keanehan dengan suasana hening dan beberapa warga yang merasa bulu kuduknya berdiri.

"Setelah adanya penampakan yang dilihat Kyai Ahmad Baduy, dia langsung memasukkan lima Tuyul ke dalam botol minuman berenergi yang diikat dengan kain putih yang diikat," paparnya.

Setelah ritual tersebut, tuyul dalam botol itu dibawa Ahmad Baduy ke Purwokerto, Jawa Tengah.

"Harapan saya setelah kejadian ini, tidak ada lagi warga saya yang kehilangan uang," harapnya.

sumber:detik.com

No comments:

Post a Comment

About Me

My photo
Halo sobat...nama saya Didik Sugiarto.....Saya bukanlah blogger profesional....hanya sekedar hobi ngeblog dan juga belajar cara mencari uang dengan blog.....adsense, amazon, clickbank dll.......semoga blog ini bermanfaat bagi kita semua.