Saturday 20 February 2010

Tips Mengajarkan Tauhid pada anak sejak kecil

Beberapa hari terakhir ini anakku memang agak "cerewet" . Dikit-dikit tanya...bahkan pertanyaannya sedikit agak nyleneh dan tak terduga. Seperti : Tuhan itu dimana....mengapa aku nggak bisa melihat Tuhan. Malaikat itu gimana bentuknya.....Malaikat sama hantu kuat mana.....dll. Pokoknya makin dijawab.... makin sulit aja pertanyaannya.

Ya memang namanya anak-anak ya harus begitu. Kita sebagai orang tua lah yang harus sabar dalam memberikan penjelasan dan pengertian. Salah satu trik yang aku gunakan untuk menjelaskan tentang Tuhan adalah dengan memakai logika kebaikan dan keburukan.

Misalnya : kalau kita didunia ini hidupnya banyak melakukan kebaikan...maka besok kalau sudah mati...akan masuk surga. Karena Tuhan menyukai kebaikan. Sebaliknya kalau kita sering melakukan kejahatan atau keburukan...misalnya nakal...nggak "manut" atau patuh sama orang tua....ya..besok harus masuk neraka.

Biasanya anakku langsung bertanya: Zidan baik kan yah...?. YA baik...asalkan nggak nakal...dan kalau terlanjur berbuat buruk segera minta maaf. Tadi zidan kan nakal sma bunda...jadi nanti minta maaf ya sama bunda....biar catatan keburukannya dihapus sama malaikat....

Memang , memperkenalkan anak kepada Tuhan itu haruslah sejak dini. Karena kita nggak bisa mendampingi si anak terus menerus. Kita nggak tahu lagi di masa anak kita besar nanti...dunia macam apa yang ia hadapi. Setidaknya bekal keyakinan kepada Tuhan, malaikat, surga dan neraka.....bisa dijadikan benteng yang kuat bagi anak untuk menapaki kehidupannya.

Tantangan dunia yang begitu berat, dimana banyak orang yang menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuannya..entah itu uang, jabatan, atau kekuasaan..... Nggak peduli baik dan buruk lagi...seolah-olah begitu nyata di depan kita. Kalau kita nggak membekali anak dengan jiwa Tauhid (keyakinan kepada Tuhan) yang kuat...maka bukan tidak mungkin ..si anak akan menjadi manusia yang tersesat dan tidak bahagia.

Semoga saja kita mampu diberikan kekuatan dan kesabaran dalam mendidik anak-anak kita untuk menjadi generasi yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan....Amiien.

No comments:

Post a Comment

About Me

My photo
Halo sobat...nama saya Didik Sugiarto.....Saya bukanlah blogger profesional....hanya sekedar hobi ngeblog dan juga belajar cara mencari uang dengan blog.....adsense, amazon, clickbank dll.......semoga blog ini bermanfaat bagi kita semua.